SEIZE THE DAY WITH NEW GARNIER LIGHT COMPLETE EVENT


Beberapa hari lalu, aku dan teman-teman Beauty Blogger lainnya di undang oleh GARNIER dalam peluncuran produk GARNIER LIGHT COMPLETE. Dengan tema "SEIZE THE DAY" dan Dress Code "Summer Costume" para Beauty Blogger di di undang untuk datang ke Kantor L'OREAL (keren banget kantornya guys!!) yang terletak di DBS TOWER Kuningan Jakarta.

Mau tahu gimana serunya launching GARNIER LIGHT COMPLETE? Baca lagi yuk di bawah ini!


GARNIER enggak hanya membuat acara launching produknya tetapi juga "menjamu" para Beauty Blogger dengan makanan-makanan enak supaya betah di kantor GARNIER hihi~


- GARNIER LIGHT COMPLETE -

Ngomongin soal masalah kulit kayaknya enggak akan ada habisnya! Yang begini lah begitu lah bla bla bla! Banyak sekali masalah kulit wajah yang menjadi musuh utama para wanita. Mulai dari jerawat, kulit wajah tidak rata, tidak putih cerah sampe masalah kulit kusam. 

Tidak hanya Beauty Blogger tetapi aku yakin bahwa setiap wanita sangat memperhatikan penampilan dari ujung rambut hingga ujung kaki. Maka dari itu wanita selalu ingin terlihat cantik sepanjang hari dan di setiap kesempatan. Akan tetapi di negara Indonesia yang beriklim tropis ini : Polusi, Sinar Matahari, dan debu membuat kulit terlihat kusam, berminyak, dan mengkilap tentu membuat kita jadi engga pede dong!

Nah, kabar baik dari GARNIER! GARNIER meluncurkan produk terbaru dan dengan formula baru yang dibuat KHUSUS UNTUK KULIT WANITA INDONESIA yakni NEW GARNIER LIGHT COMPLETE. 

Garnier yang telah berkecimpung di dalam industri kecantikan selama lebih dari 110 tahun memadukan unsur bahan – bahan alami, ilmu pengetahuan dan teknologinya untuk menjawab permasalahan dan impian para perempuan di Indonesia. Oleh karena itu NEW Garnier Light Complete menghadirkan formula baru yang dapat membuat kulit hingga tiga tingkat lebih putih cerah dan tanpa kilap seharian. Formula baru ini terdiri dari:
• 50% lebih banyak kandungan Vitamin E dibandingkan dengan formula sebelumnya. Vitamin E mengandung whitening vitamin dan zat antioksidan sehingga membuat wajah menjadi lebih putih cerah.
• Ekstrak lemon yang berfungsi untuk mengendalikan kandungan minyak di wajah dan membantu menghilangkan tampilan noda hitam.
• Perlindungan UV yang dapat melindungi wajah dari bahaya sinar matahari, serta tampilan kulit yang lebih gelap.
Formula baru inilah yang dapat mewujudkan kulit lebih putih cerah dan tanpa kilap, dan diharapkan dapat mendorong rasa percaya diri di kalangan perempuan Indonesia.


Dengan GARNIER Light Complete untuk mendapatkan kulit putih cerah hingga 3 tingkat akan ada di depan mata! yihiy~~ yang pasti formula baru GARNIER Light Complete yang terkandung di dalamnya merupakan formula yang dikhususkan untuk kulit wanita Indonesia.

Pada GARNIER Light Complete terdapat 50% Extra Vitamin E & Extrak Lemon juga perlindungan UVA/UVB untuk melindungi kulit wajah dari sinar matahari yang dapat menyebabkan kulit menghitam.

GARNIER Light Complete membantu kulit menjadi Komplit Putih Cerah + 8 Jam tanpa Kilap dengan mengurangi : Kusam, Minyak Berlebih, Bintik Hitam dan Bekas Jerawat.


- Feegi | Catra | Jesslyn | Jean -


* Cuma Feegi yang makan Macaroon pake Nasi, besok-besok macaroon cocol sambel :') *


Reny K. Agustia Arshad : Marketing Manager Garnier PT L’Oreal Indonesia  *

“Studi Garnier yang paling baru telah menunjukkan bahwa perempuan Indonesia masih merasakan kulit kusam sebagai masalah utama, disusul dengan keluhan terkait kulit berminyak dan juga bintik hitam yang sering terlihat di wajah mereka. Perempuan Indonesia menginginkan kulit putih cerah dan tanpa kilap yang dapat bertahan sepanjang hari”, jelas Reny K. Agustia, Marketing Manager Garnier, PT. L’Oreal Indonesia.




* With Lovable Girl Jean Milka *


* Vani Sagita, Pemenang Best Dress di GARNIER Event XD *


Enggak hanya Launching Produk terbaru GARNIER LIGHT COMPLETE, GARNIER juga menyediakan Skin Analyzer khusus blogger yang ingin mengetahui keadaan kulitnya :) Hasil kulitku?? Kering ring ring ring .... Hiks



* Tia : Pemenang pertama tantangan mencuci muka pakai GARNIER LIGHT COMPLETE Before (Makeup) - After (No Makeup), Lumayan dapet Voucher Belanja MAP *


* Jesslyn : Pemenang kedua tantangan mencuci muka pakai GARNIER LIGHT COMPLETE Before (Makeup) - After (No Makeup), Lumayan dapet Voucher Belanja MAP *


* Goodie Bag from GARNIER = Paket Lengkap xD *


Pakey super lengkap dari GARNIER untuk Beauty Blogger (Beauty Blogger makin gila ngaca aja kalo kayak gini caranya hihihi) Mau jelasin sedikit ah produk GARNIER Light Complete, kali saja teman-teman mau beli juga paket complete kayak gini :P

1. GARNIER Light Complete FOAM : Membersihkan dan membuat kulit putih cerag.
2. GARNIER Light Complete SCRUB : Membersihkan, mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit putih cerah.
3. GARNIER Light Complete DAY CREAM : Berguna untuk melembabkan dan membuat 3 tingkat lebih putih cerah dan bebas kilap 8 jam.
4. GARNIER Light Complete NIGHT RESTORE CREAM : Berguna untuk mengangkat sel kulit mati dan membuat wajah putih cerah dikeesokan paginya.
5. GARNIER Light Complete LIGHT POWDER : Mencerahkan dengan kandungan SPF18 melindungi kulit dari sinar matahari, anti kilap dan dengan vitamin C mencegah penggelapan kulit.
6. GARNIER Light Complete LIGHT MASK PEEL OFF : Masker yang berguna untuk mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan kulit kusam.
7. GARNIER Light Complete TONER : Berguna untuk menyegarkan dan membuat kulit putih cerah.

Jangan lupa untuk selalu merawat kulit wajah kamu! Ngutip dari slogan GARNIER ah~ GARNIER! Sayangi dirimu! ;)

SEE YOU ON MY NEXT POST!

Loves,


SASYACHI.

CONVERSATION

7 komentar:

  1. aaaa sasya gw ngakak foto feegy makan nasi sama macaroon lol
    nanti dicocol sambel hahahaha :P

    with love,
    Lyne
    http://lynlyne.blogspot.com/

    ReplyDelete
  2. Acaranya seru sekaliii kyknya =D
    Packaging produknya Garnier baru2 <3

    ReplyDelete
  3. Love these photos! You are so beautiful ^__^

    ❤ ✿ MY BLOG ✿ ❤
    Rinako

    ReplyDelete
  4. seruuhh kayaknya kak <3
    wahhh Hidungmu mancung banget kak sasya pas di Skin Analyzer #SalahFokus

    ReplyDelete
  5. wahh asik kayaknya acaranya ya kak sasya<3
    Hidung macung banget kak pas lagi di Skin Analyzer #SalahFokus

    ReplyDelete
  6. mau nanya dong,buat anak sekolah bagusnya pake garnier yang mana ya?

    ReplyDelete