BEAUTY STORY - ROMANTIC EYE PENCIL REVIEW


Girls, pastinya kamu udah tahu kan pentinganya eye makeup? Penggunakan produk-produk eye makeup seperti eyeliner, eyeshadow, dan mascara pada dasarnya punya tujuan akhir yang sama, yaitu agar mata terlihat lebih indah. Menggunakan eye makeup dengan produk dan cara yang tepat akan membuat tampilan mata kita menjadi lebih besar, lebih bersinar, lebih fresh, jauh dari kesan mengantuk atau lelah, dan pada akhirnya akan membuat mata terlihat lebih cantik dan menarik.

Nah, review produk eye makeup yang kali ini nggak ingin kamu lewatkan adalah salah satu must-have-item dari Beauty Story, yaitu Romantic Eye Pencil. Produk ini adalah item serbaguna yang bisa kamu gunakan sebagai eyeliner maupun eyeshadow.


Beauty Story Romantic Eye Pencil adalah automatic pencil yang memiliki bentuk cukup ramping, mirip seperti eyebrow pencil atau eyeliner pencil, tidak memakan tempat saat disimpan sehingga mudah dibawa kemana-mana. Kemasannya terlihat sangat manis dengan aksen golden-floral dan warna-warnanya yang sesuai dengan warna produk pencil di dalamnya. Terdapat empat pilihan warna Romantic Eye Pencil yang tersedia, antara lain: Cloudy (Satin Grey), Mist (Shimmering Baby Blue), Petal (Shimmering Beige), dan Rose Leaf  (Shimmering Green).


Romantic Eye Pencil berfungsi sebagai eyeliner sekaligus eyeshadow. Produk multifungsi ini bisa digunakan dengan praktis dan mudah. Putar pensil untuk mengeluarkan produk dan aplikasikan langsung pada garis bulu mata atas maupun bawah sebagai eyeliner, atau baurkan di kelopak mata sebagai eyeshadow. Karena eye pencil ini adalah automatic pencil, maka kita tidak perlu lagi menggunakan rautan untuk mengeluarkan produk seperti saat menggunakan produk pensil tradisional. Bentuk produk ini membuat penggunaannya menjadi lebih mudah bahkan bagi kamu yang masih pemula.

This is not like your ordinary eye pencil, we’ve created the ultimate soft and creamy pencil, not only it is convenient and easy to apply but what is fun is that you can use as eyeliners or blend as eye shadow. These velvety, lightwearing pencil glide on with ease and contain a lot of pearly shimmer and they are extremely crease-proof, smudge-proof, sweatproof, waterproof and lasts all day, literally for 24hrs!


Salah satu keunggulan Beauty Story dari brand makeup lainnya adalah kandungannya yang terbebas dari parabens, sulfates, dan phatalates. Bahan-bahan ini merupakan bahan kimia aktif yang tidak hanya dapat menimbulkan reaksi pada kulit sensitif tapi juga dikhawatirkan akan menyebabkan gangguan kesehatan yang lebih parah jika tubuh terpapar dalam jangka waktu yang lama. Komposisi eye pencil yang berbahan dasar wax ini juga terbebas dari mineral oil, paraffin, volatile cyclomethicones (D4, D5, D6), dan bahan pengawet lainnya.

Our pencils are  wax-based, free of mineral oil, free of paraffin, and free of preservatives. Already dermatologically tested & approved ophthalmologically tested & approved: eye¬liner & eyeshadow.

INGREDIENT HIGHLIGHTS : a special light and silky high-tech oil for a special lastingness and waterproofness


Romantic Eye Pencil memiliki tekstur yang creamy dan halus sehingga membuatnya dapat dengan mudah diaplikasikan di kulit. Penggunaannya akan membuat tampilan mata menjadi lebih besar dan lebih bercahaya dengan efek shimmery yang diberikannya. Cocok sekali untuk digunakan di acara malam hari. Shade petal yang memiliki warna beige juga bisa digunakan untuk natural makeup sehari-hari, atau dapat juga diaplikasikan untuk mencerahkan bagian aegyo-sal mata, ala makeup korea, yang akan membuat wajah terlihat lebih muda.


Saat menggunakannya sebagai eyeshadow, eye pencil perlu segera di-blend dengan ujung jari atau kuas secara merata karena warnanya akan menempel dengan cepat di kulit. Segera setelah diaplikasikan, eye pencil akan mengering dan memberikan hasil yang smudge proof, tidak mudah terbaur ke kulit di sekitar mata. Romantic eyepencil ini memiliki staying power yang bagus dan warnanya bahkan tetap akan menempel selama seharian. Anyway, Romantic Eye Pencil ini juga waterproof loh! ^^


Pada ujung luar batang pencil, terdapat bagian kecil berwarna gold yang jika dilepas akan memperlihatkan bagian dalam berwarna hitam yang berfungsi sebagai sharpener. Jika ingin hasil eyeliner yang lebih precise, kamu bisa meruncingkan ujung eye pencil menggunakan sharpener ini yang tersedia di setiap produk dan dapat digunakan dengan praktis, kapan saja dan dimana saja. 

This retractable matic pencil comes with integrated sharpener, making this pencil as one of a must have for your make-up bag to go, with so many ways to do your eye makeup, whether  to use as as eyeliner to on the waterline (khol kajal) and blend as eyeshadow; perfect for making  romantic look from day to night.

Eye pencil ini terasa menyenangkan untuk digunakan lho girls, karena selain warna-warnanya yang cantik dan penggunaannya yang mudah, kita bisa mengatur intensitas warna yang sesuai dengan keinginan. Selain itu, produk juga menempel dengan mudah di kulit, nggak gampang rapuh, dan memberikan hasil akhir yang tahan lama. Beauty Story Romantic Eye Pencil memiliki harga Rp. 100.000,-, cukup affordable untuk satu produk dengan dua fungsi di dalamnya.

Nah, buat kamu yang pengen coba Romantic Eye Pencil ini, kamu bisa beli melalui online di link berikut ini : http://www.mybeautystory.com/product/romantic-eye-pencil-6049

Atau kalian bisa main ke store Beauty Story, lihat alamatnya disini ya : http://www.mybeautystory.com/pagelinks/shops-71


SEE YOU ON MY NEXT POST!


Loves,







SASYACHI

CONVERSATION

3 komentar:

  1. warnanya bagus bagus yaa, packagingnya juga lucu kaya makeup korea XD

    itsbella.com

    ReplyDelete
  2. gue..gue..gue baru tau kalo bawahnya itu sharpener..

    ReplyDelete
  3. Itu ada glitternya kah? Soalny di beberapa foto insta nya kyk ada pearl gtuu

    ReplyDelete